Peringati Hari Kartini di Record Store Day chapter Yogyakarta
Jogja Record Store Club kembali menggelar Records Store Day 2018 chapter Yogyakarta. Acara ini sudah kali ke-5 diselenggarakan oleh kawan-kawan JRSC (Jogja Record Store Club) yang merupakan komunitas lapak musik kota Gudeg, baik yang menjual lewat toko offline maupun online. Selain merupakan social gathering, kegiatan yang akan diselenggarakan antara lain rilisan khusus di hari tersebut, diskusi informal, lapak jual beli rilisan dan music performance. Seperti tradisi acara yang diselenggarakan oleh Jogja Record Store Club ada perilisan zine serta beberapa highlight rilisan berupa vinyl, kaset dan cd.
Acara ini akan diselenggarakan pada hari sabtu, 21 April 2018 di Loop Station Jogja, dan acara sendiri berlangsung mulai pukul 11 siang sampai dengan pukul 10 malam, yang artinya kamu punya waktu lebih lama untuk mencari rilisan yang sudah lama kamu incar, dan kamu juga bisa mendapatkan berbagai diskon menarik dari beberapa lapak yang ada disana. Menarik bukan!. Sesuai dengan tema hari Kartini, acara ini juga akan dimeriahkan oleh penampilan akustik dari solo/band yang beranggotakan wanita, yaitu Claire Jul (German), Stickman, dan Fisduo.
Berikut adalah jalannya rangkaian acara sesuai press yang diterima,
Rilisan Spesial
Rilisan dari beberapa band dan records label Yogyakarta yang dikeluarkan bertepatan dengan event ini diantaranya:
1. LKTDOV 7” vinyl oleh Relamati Records & Samstrong Records
2. Libertaria – single remix Ambilkan Gelas oleh DoggyHouse Records
3. LeftyFish – Hello Kittie’s Spankkasetoleh Tarung Records & Jizzlober
4. Siksa Kubur album Eye Cry dan Podium format kaset oleh Jesuiscidal Records
5. Pekak! Indonesian Noise 1995-2015: 20 Years of Experimental Music From Indonesia format DVD oleh
Relamati Records
6. Tenholes – Trouble CD oleh Bergerak Records
7. Coffee Faith x Olu Korpe CDr oleh 10PM Project & Watchpineapple Press
8. Coffee Faith x Detroak CDr oleh 10PM Project & Watchpineapple Press
9. Coffee Faith x Lush Death x Theo Nugraha x Mampos CDr oleh 10PM Project & Watchpineapple Press
10. Coffee Faith x Sampar x Tsaatan collaboration CDr oleh 10PM Project & Watchpineapple Press
11. NonaRia – NonaRia kaset oleh BandTemenLoe Records
12. Skandal - Sugar EP format Kaset oleh Winona Tapes
13. Mocca - Lima kaset oleh Lucky My Records
14. Danger Dope X Joe Million - kaset oleh Defbloc Recs
Lapak Rilisan
Penjualan rilisan dari records label dan toko musik online dan offline dari Yogyakarta, Klaten dan Solo yaitu:
1. Demajors x Toko Musik Luwes
2. Limun x lownoise
3. Rilisan Fisik
4. Altar x Jesuiscidal
5. 42 music store
6. Loyal Desire
7. Jajanmusik
8. DoggyHouse Records
9. Squonk (Solo)
10. Retroactive XXX
11. Pengerat
12. Samstrong Records
13. Deep
14. Yes No Shop
15. Otakotor Records x Yogya Music Store
16. LKLJJN x GreenHouse Record (Klaten)
17. Mindblasting Netlabel
18. Rudi kaset
19. Nextsongindie x Netrilis
20. Well antik
21. Nur kaset
22. Solonesia (solo)
23. Disko hobi (solo)
24. Lokananta (solo)
25. WLRV Records
26. UD Barokah
27. Mr. George_Musicstore (solo)
28. Buddys CD
29. DAN WOOD CRAFT
30. Yongsi kaset & books
Rilisan Zine
Zine mengenai musik di era sekarang yang di-editor-i oleh Arie Mindblasting
Untuk info lebih lanjut sila kontak,
JOGJA RECORD STORE CLUB
Indra Menus | 085729732198
Arie | 085745991188
Triaman | 085643257226